11:46 AM
Daun Lampeni/Foto : ws
PC - Bagi anda yang tinggal dipedesaan atau daerah pantai tentunya tidak asing dengan tanaman/tumbuhan Lampeni atau bahasa (Ardisia elliptica) memiliki akar tunggang yang kuat dan percabangan yang banyak. Daunnya memiliki tekstur yang kasar dan elastis, berwarna merah muda ketika masih muda dan akan menjadi hijau gelap ketika sudah tua. Banyak ragam manfaat dari Buah dan Daun Lampeni buat kesehatan. 

Buahnya sering dijadikan mainan bagi anak-anak jaman dulu, seperti mainan pletokan yang menggunakan bambu kecil dan buah Lampeni dijadikan sebagai pelurunya. Namun siapa sangka pohon yang berbentuk semak belukar tersebut mempunyai banyak khasiat terutama daunnya bagi kesehatan tubuh kita.

Beberapa penelitian telah menjadikan buah dan daun Lampeni sebagai herbal yang baik bagi kesehatan tubuh terutama mencegah timbulnya penyakit seperti Tumor, Kanker, Mengatasi Radikal Bebas, Kesehatan Jantung, Lambung, Baik untuk Pencernaan, Meningkatkan Daya Tahan Tubuh, Membantu pemulihan Pasca Sakit, Sebagai Imun yang baik dan masih banyak lagi khasiat lain dari daun Lampeni. Cara yang sering dilakukan adalah dengan cara merebus beberapa lembar daun Lampeni dan diminum airnya setelah dingin (lakukan dengan teratur).

Bahkan di China sendiri para ahli herbal telah mematenkan produknya yang berasal dari Lampeni dan mempunyai hak cipta. Meskipun ada sedikit perbedaan dari bentuk daun antara Lampeni yang tumbuh di daratan China sama di Indonesia namun dari segi manfaat sama saja.

Tanaman Lammpeni sendiri memiliki daun berbentuk lonjong, agak tebal namun halus dan tidak berbulu, bentuk buahnya bulat dan bergerombol kecil-kecil dengan berwarna hijau dan merah keunguan selagi muda dan  pada saat masak berwarna hitam , Pada saat buah masak, buah lempeni dapat dikonsumsi dan memiliki rasa yang manis jangan lupa Lampeni mempunyai biji dan yang dimakan hanya dagingnya saja yang menyatu dengan kulitnya.
Buah Lampeni/Foto:ws


Bunga sendiri tumbuh pada ketiak batang/cabang, sering berbentuk payungan, mahkota ungu-kemerahan dengan diameter buah antara 6-8 mm. Penyerbukan spesies ini dibantu oleh serangga dan bisa pula oleh dirinya sendiri.

0 Comments:

Post a Comment